basic skincarepembersih wajahperawatan kulit cowokskincareskincare buat cowokskincare cowokskincare cowok terbaikskincare untuk cowok
Skincare untuk cowok
Photo by Martin Péchy from Pexels |
Karena sejak awal skincare harusnya tidak punya gender pemakai, karena siapapun yang punya kulit berhak memakainya. Dan merawat diri sendiri adalah kegiatan yang sangat positif, dan menguntungkan diri sendiri sebagai bentuk self love. Pastinya senang dan lebih pede dong punya kulit bersih, segar, dan sehat. Sebelum-sebelumnya aku kasian loh sama temen-temen ku yang cowok, udah jerawatan parah, trus banyak bekas jerawatnya jadi bikin dia jadi minder banget sehari hari. Waktu disaranin coba deh pakai skincare ini itu biar sehat lagi kulitnya, doi malah bilang "ga ah emang aku cewek?" nah loh sampai kapan mau bertahan jerawatan seperti itu? selamanya?
Padahal tidak seperti itu loh, untuk cowok berapapun umurnya, dengan memakai skincare tidak akan membuatmu menyalahi kodrat atau membuatmu menjadi feminim, bahkan tidak akan mengurangi maskulinitasmu sebagai pria. Sebab pandangan sexisme seperti diatas sudah kuno, tidak perlu didengarkan lagi. Justru cowok yang berusaha merawat dirinya itu menurutku adalah seseorang yang pandai menghargai dirinya sendiri, dan tau bagaimana mencintai dirinya sendiri. Ini pendapat personalku ya, "gimana cowok bisa cinta sama orang lain atau calon potensial pasangannya, kalau dia aja tidak bisa mencintai diri sendiri?" ini sama aja sih sebenernya untuk cowok atau cewek dan sifatnya universal. Dan bentuk menghargai diri/mencintai diri sendiri ini tidak hanya berlaku untuk pemakaian skincare aja, tapi bisa juga untuk kesehatan, keuangan, kepribadian? ada banyak.
Cuma disini aku bahasnya skincare dulu, karena ini yang paling rentan dinyinyirin sampai berdarah-darah oleh sesama cowok, atau cewek yang notabene masih disitu-situ aja mainnya. Padahal yang nyinyirin tidak lebih baik dari yang dinyinyirin. Kebayang-kan? 😂
Bahkan pada akhirnya mereka akan kepo dengan apa yang kalian lakukan dan berusaha untuk mengikuti juga diem-diem. Aku nemuin hal yang seperti ini tidak sekali dua kali, banyak!!. Padahal skincare itu termasuk basic life skill untuk menjadi individu berkualitas yang semua gender harus tau, tidak hanya untuk cewek aja.
Well, sebagai skincare antusias, berikut dasar perawatan kulit yang sangat disarankan secara garis besar. Yaitu:
- Cleansing/Membersihkan - berupa; milk cleanser, face wash, sabun cuci muka, micellar water, cleansing oil/balm
- Toning/Menghidrasi - berupa; acid toner dan hydrating toner
- Moisturizing/Melembabkan- berupa; emulsion dan cream
- Protecting/Melindungi - berupa; sunblock/sunscreen uva uvb minimal spf 30
Contoh;
Ingin pakai face wash atau sabun cuci muka aja biar lebih simple, atau mau pakai face wash sebagai first cleansing kemudian dilanjut cleansing balm sebagai second cleansing. Untuk toning nya mau pakai hydrading toner karena kulit kering banget sehabis pakai face wash/sabun cici muka. Terus pakai moisturizing pengen yang teksturenya ringan pakai moisturizer yang emulsion, pengen yang lebih berat biar makin oke lembabnya pakai yang cream. Kemudian sunscreen pakai sunscreen uva uvb minimal spf 30 ini wajib banget, jangan sampai ketinggalan. Ibaratnya semua usahamu bakalan sia-sia aja udah cleansing, toning, dan pake moisturizer tapi tidak pakai sunscreen. Kan sedih 😕
Dan keempat tahapan tersebut bisa dilakukan untuk pagi hari sebelum beraktifitas, untuk sore harinya sesudah mandi lakukan tahapan 1, 2, dan 3 karena sudah sore dan mau malam hari jadi tidak perlu lagi pakai sunscreen.
Btw kebanyakan penggunaan skincare dilakukan hanya untuk wajah aja. Jangan lupa dengan kulit tubuh juga penting dirawat. Tahapannya sama aja, kecuali untuk tahapan ke 3 toning, bisa di skip langsung pakai lotion atau body oil sebagai moisturizer, dan sunscreen (+ deodorant), sesudah cleansing atau bahasa kerennya mandi.
Untuk merek produknya juga bisa disesuaikan, trus trial and error sendiri. Karena tidak semua orang bisa cocok dengan produk yang sama. Kemudian dipasaran banyak ditemukan produk yang dikhususkan untuk cowok, kalau menurut aku sih itu cuma strategi pasar, dan isinya sama aja dengan yang regular. Dan tentu saja kamu bisa beli dan pakai merek produk apapun itu walaupun model iklannya cewek, sep.. bersikaplah bodo amat. Karena ditekankan sekali lagi skincare itu tidak mengenal gender.
Jika temen-temen udah disiplin nih basic skincarenya, bisa level up untuk penggunaan serum dll. 😋
-ika
6 komentar
wah bagus buat pria yg suka ngerawatwajah
ReplyDeleteiya mba tira :D
DeleteSetuju banget, Mbak. Pemikiran kalau cowok gak boleh merawat diri itu kuno banget. Cewek maupun cowok sama-sama boleh dan sah-sah aja untuk merawat dirinya sendiri.
ReplyDeleteYup setuju!!^^
DeleteHey dear! Loved your post and allready followed your blog, i want invite you to visit and follow my blog back <3
ReplyDeletewww.pimentamaisdoce.blogspot.com
hi, i have following you back.^^
DeleteSharing is caring <3