Ika Amna. Powered by Blogger.

#26 Tips Menjaga Kulit Tetap Sehat di Dalam Asap

by - 10/30/2015 08:45:00 am


halo, ini blog post aku yang kedua dibulan ini. 
seperti yang kita liat diberita televisi dan media online kalau kabut asap akibat bencana kebakaran di hutan sumatra dan kalimantan mengakibatkan beberapa kota tertutup asap dan debu. termasuk salah satunya kota tempat tinggalku solok dan padang.

mulainya dari kamis lalu asap mulai masuk dan menutup langit. jadi ga akan keliatan apa cuaca hari ini sedang panas atau mendung. matahari pun ga keliatan walau siang hari. dan asapnya cukup untuk bikin mata pedih dan sulit bernafas. jadi setiap hari aku disini selalu pakai masker kalau keluar rumah. dampak kabut asap yang terjadi disini bukan cuma berakibat buruk bagi kesehatan pernafasan tapi juga berakibat buruk bagi kulit. jadinya kulitku cepat kusam, berjerawat, dan yang paling parah jumlah komedo diluar kendali.

dan berikut beberapa kiat yang aku lakukan untuk menjaga kulit tetap sehat didalam kabut, khusus untuk teman teman yang nasibnya juga terkepung asap.

1. double, tripel, kuartet, ... cleansing!!

pas sore pulang kuliah itu ada waktu terburuk untuk kulitku, asap dan debu dalam jumlah lebih banyak dari biasanya seharian itu semuanya nempel dikulit. yang biasanya aku cukup pakai sekali cleansing milk sekarang harus aku pake dua, tiga, sampai empat kali cleansing milk. aku pilih "cleansing milk yang paling ringan untuk kulit", biasanya aku pake viva green tea atau nivea cleansing milk yang tutup biru itu loh. kadang kalo ga sempat dan terburu buru waktu aku pake cleansing all in one kayak sari ayu white aromatic ini. karena ini mengandung alkohol cukup sekali atau dua kali cleansing. kemudian lanjut pake sabun. 

tapi karena pake cleansing milk nya jadi boros. sesudah pake cleansing milk aku pake cleansing all in one. kira kira gini;

cleansing milk - cleansing all in one - facial soap - "MANDI" - toner - moisture - body lotion 




lalu kalau dipagi hari yang biasanya aku cukup pake cleansing milk atau cuma sabun cuci muka aja, sekarang aku pake cleansing all in one juga. soalnya pagi bangun tidur ini yang aku dapat. padahalnya malemnya aku udah mati matian bersihin kulit.



2. pakai masker 3 seminggu

kalo boleh nyaranin pilih masker yang mengandung clay, ini bahan aktif yang bagus banget untuk menyerap racun dan polusi dikulit.



3. luluran 4 kali seminggu

aku pilih lulur yang tekstur nya kayak butter yang lembut dan sedikit scrub nya, bisa cobain kayak yang aku pakai ovale lulur bali "milk" karena kita akan sering pakenya, aku ga mau nanti kulitnya jadi sering terkikis karena luluran sampe 4 kali seminggu.



4.  minum air yang BANYAKKK!!

yang normalnya dalam sehari aku minum 2 liter lebih dikit, sekarang aku minum air sampai 3 1/2 sampai 4 liter. MAMPUS ke wc tiap jam. bodo amat yang penting sehat.


 karena minum air dalam jumlah banyak juga akan membantu tubuh mendetox racun yang terhisap dari udara. dan racun racun tersebut akan keluar melalui keringat dan urin.


5. perbanyak makan sayur dan buah

seminggu ini menu makanan ku sayur sayuran yang direbus, yang dikukus, yang mentah, dan yang tumis. pastinya ga pake minyak SAWIT!! karena aku ga akan makan makanan yang dimasak pakai minyak sawit lagi.  itu sabagai bentuk PROTES!! terhadap oknum oknum yang tidak bertanggung jawab MEMBAKAR HUTAN untuk dijadikan ladang sawit tanpa pikir panjang. sebagai gantinya kami dirumah pakai minyak kelapa dan minyak jagung. yaah makan sayur dan buah itu nikmat apalagi langsung petik dari pohonnya dan dibagi sama tetangga. :D

instagram @ikaamna

dan yup, baru itu aja yang aku lakukan agar kulitku tetap survive ditengah kabut asap. semoga bencana asap ini cepat berakhir, dan oknum oknum yang membakar hutan diberi kesadaran dan hidayah untuk tidak melakukan pembakaran hutan secara brutal lagi. o ya udah 3 hari ini hujan lumayan lebat walaupun sebentar tapi aku sangat bersyukur setidaknya ada sedikit udara segar yang bisa dihirup sesudah hujan.

SEMANGAT buat para pahlawan yang terus bekerja keras memadamkan kebakaran hutan, semoga jasa jasa kalian dibalas tuhan dengan berlipat lipat ganda kebaikan, tetap sehat ya.


amna




You May Also Like

6 komentar

  1. Hai Ikaa salam kenal :)
    Aku turut prihatin sama bencana kabut asap ini dan tipsnya emang bener banget cleansing muka dan badannya nya emang harus makin sering, biar residunya berkurang
    nice post banget ini :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. hai juga destyy salam kenal kembali, iya kita disini jadi ekstra bersih dari biasanya hahaha. tapi alhamdulillah sekarang langitnya sudah biru lagi. yaaaaaay :D

      Delete
  2. natural memang lebih ok ka

    ReplyDelete
  3. sayur dan buah untuk memanusiakan manusia.. semoga asap berkurang

    ReplyDelete
    Replies
    1. asap disini sudah berkurang :D

      Delete
    2. waah act yaa, good work guys, god bless you

      Delete

Sharing is caring <3